Sabtu, 07 September 2013

EXTRA DAUN GAHARU menjadi Produk andalan GLC

Extra Daun Gaharu yang di kembangkan oleh GLC sejak 2 tahun terakhir ini sudah mulai diminati oleh Masyarakat Lumajang dan sekitarnya.Ini dibuktikan dengan makin banyaknya permintaan konsumen terhadap GLC.Menyikapi hal ini,GLC tidak tinggal diam,sekitar bulan Agustus 2013 yang lalu,GLC resmikan Rumah Produksi khusus untuk pengolahan daun gaharu untuk produknya.Setelah GLC dilatih oleh tim dari DINAS KESEHATAN LUMAJANG dan telah dilakukan kunjungan kelayakan industri oleh Dinkes,kali ini GLC sudah mendapat lampu isyarat dukungan dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian Lumajang.GLC bersama Pemerintah Kab.Lumajang akan pastikan bahwa produk GLC kali ini akan menjadi andalan baru Kabupaten Lumajang.

Extra Daun Gaharu produksi GLC ini ,baru satu - satunya di jawa timur.Produk yang memang notabene dari daun gaharu yang dibudidayakan oleh lebih dari 9000 anggota petani yang tergabung dalam Gaharu Lumajang Community ini berhasil di uji melalui lab oleh tim dari Universitas Udayana Denpasar Bali yang memang memiliki kandungan kimia yang sangat dasyat.




EXTRA DAUN GAHARU
EXTRA DAUN GAHARU  terbuat dari daun pohon penghasil gaharu jenis Gyrinops verstegii yang sudah mulai langka asal dari Nusa Tenggara yang diproses secara tradisional 100%  Alami tanpa bahan pengawet dan bahan kimia lainya.Kemasan celup menggunakan bahan anti klorin dan di jamin halal.Bahan baku  murni dari daun gaharu pilihan yang di tanam oleh petani – petani anggota GLC. 

Dari hasil uji fitokimia laboratorium,daun gaharu mengandung metabolit sekunder seperti senyawa fenol, flavonoid dan terpenoid dan besarnya aktifitas antiradikal bebas dengan % peredamannya = 106,32 % ( 5 menit ) dan 111,31 % ( 60 menit ).
Secara keseluruhan tanaman gaharu memiliki kandungan antara lain : noroxo-agarofuran, agarospirol, 3,4 dihidroxy, dihydroagarufuran, p-methoxy benzylaceton, aquilochin, jinkohol, jinkohol ermol, dan kusunol.

Di Negara – Negara Asia Timur seperti Cina dan Tibet tanaman ini dipercaya dan sering digunakan sebagai obat penghilang stress,gangguan ginjal, hepatitis, sirosis, pembengkakan hati dan ginjal, bahan anti biotik untuk TBC, reumatik, kanker, malaria, tukak lambung, anti asmatik, anti microba, stimulat kerja syaraf, sakit perut, perangsang nafsu birahi, penhilang rasa sakit, diare, ginjal ,tumor dan paru – paru.

Di Indonesia sudah mulai dikembangkan dan di konsumsi masyarakat.Disamping rasanya yang nikmat, aromanya pun terasa alami dan membawa  kesegaran tersendiri bagi peminumnya.Selain itu minuman ini juga dapat berpengaruh positif bagi kesehatan manusia.

 Sebuah testimony yang sering dilakukan oleh GLC untuk uji khasiat produknya biasanya pada penderita hypertesi/darah tinggi.Penderita darah tinggi ini dapat langsung turun tekananya hanya berkisar 15 - 30 menit saja setelah mengkomsumsi Extra daun gaharu GLC.Makanya Produk Extra Daun Gaharu ini sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Lumajang dan sekitarnya karena keampuhan khasiatnya....

GLC saat ini terhitung sangat murah sekali ddalam memberikan harga pada produk hebat ini.Saat ini Produk Extra Daun Gaharu GLC hanya seharga Rp.20.000-25.000,- saja.jauh lebih murah dibandingkan dengan obat/jamu merk lain dari perusahaan dan negara lain yang mahalnya luarbiasa...

Minggu, 04 Agustus 2013

KUNJUNGAN KERJASAMA GLC





GEBYAR GLC 2013

GEBYAR SIAGA KEMARAU GLC 2013 dalam rangka menyambut HUT GLC Ke III ini berlangsung sukses.Ratusan anggota unit dan petani GLC mulai memadati ruangan Gedung Guru yang kapasitas 500 orang tersebut.Mereka datang dari 4 Kabupaten di Jawa timur.Dalam kesempatan tersebut acara yang paling dinanti oleh tamu adalah pengundian kupon yang hadiah utamanya adalah sepeda motor.Ikut serta dalam kegiatan tersebut sponsor dari TELKOMSEL dan TVS

Kamis, 30 Mei 2013

KUNJUNGAN TIM GLC DI PT.SIDO MUNCUL SEMARANG

 TIM GLC.dari kiri unit pasirian,lumajang kota,tempeh,ketua GLC,div.keuangan glc,div.marketing glc,unit grati,unit pasrepan saat berkunjung ke pt.sidomuncul bersama tim dari PT.Nutrend Itl Surabaya


TIM GLC di ruang konsultasi dan penyuluhan aula PT.Sidomuncul

Selasa, 07 Mei 2013

KEGIATAN GLC BULAN APRIL 2013



 BAKTI SOSIAL GLC PEDULI 2013
SUKAPURA PROBOLINGGO
KEGIATAN   :
PEMBERIAN BANTUAN BIBIT GAHARU UNTUK 49 MASJID DAN MUSHOLA SE KEC,SUKAPURA DAN SEMBAKO




PENANAMAN BERSAMA MUSPIKA 





 PELATIHAN INOKULASI UNTUK UNIT GLC SE JATIM DI LUMAJANG MENGGUNAKAN TEKNIK INDUSER STICK
GRATIS......................................!!!!!









TES HASIL INOKULASI DI LUMAJANG
MENGGUNAKAN TEKNOLOGI SIMPORI
PADA POHON USIA 17 THN DENGAN MASA INOKULASI 1 TAHUN

Senin, 06 Mei 2013

DAFTAR APENDIKS CITES SPICIES

CITES species database

Appendices, Reservations and Withdrawals
I ..........61 spicies
I/r ..........14 ''
I/w..........9 ''
II ..........1263 ''
II/r .........25 ''
II/w........77 ''
III...........5 ''
III/w.......5 ''

Order : MYRTALES
Family : THYMELAEACEAE
Aquilaria beccariana van Tiegh.

Aquilaria cumingiana (Decne) Ridley

Aquilaria filaria (Oken) Merr.

Aquilaria hirta Ridl.

Aquilaria malaccensis Lamk.


Aquilaria microcarpa Baill.

Aquilaria moszkowskii Gilg

Aquilaria secundana D.C.

Aquilaria tomentosa Gilg

Order : MYRTALES
Family : THYMELAEACEAE
Gyrinops audate (Gilg) Domke

Gyrinops decipiens Ding Hou

Gyrinops ledermanii Domke

Gyrinops moluccana (Miq.) Baill.

Gyrinops podocarpus (Gilg.) Domke

Gyrinops salicifolia Ridl.

Gyrinops versteegii (Gilg) Domke

DATA TERSEBUT DI AMBIL BERDASARKAN ASLINYA ..SUMBER CITES INTERNATIONAL
DI PUBLIKASIKAN OLEH GAHARU LUMAJANG COMMUNITY

Kemenhut Permudah Pemanfaatan Gaharu Budidaya




Kamis, 25 April 2013 22:49 WIB
Subagyo
Kemenhut Permudah Pemanfaatan Gaharu Budidaya
Jakarta (Antara Kalbar) - Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan berjanji untuk mempermudah pemanfaatan gaharu hasil budidaya guna mendukung kebijakan rehabilitasi lahan dan pemberdayaan masyarakat di sekitar hutan.

Ketika menghadiri peringatan 100 Tahun penelitian dan pengembangan kehutanan Indonesia di Bogor, Kamis menteri menyatakan, pemanfaatan hasil hutan dari kegiatan penanaman selayaknya dibedakan dengan yang berasal dari hutan alam.

"Seharusnya pengangkutan gaharu hasil budidaya tidak boleh dipersulit," katanya.

Merujuk pemanfaatan komoditas kayu tanaman yang lebih mudah dibandingkan dengan kayu dari hutan alam, Menhut menyatakan, kemudahan yang diberikan nantinya diharapkan bisa mendorong masyarakat untuk lebih giat menanam pohon penghasil gaharu.

Kamis, 25 April 2013

PERANAN GAHARU DALAM SEJARAH ISLAM..



Apakah Yang Terdapat Di Dalam Ka'bah? Inilah Dia..
UN1X PROJECT - Tak sembarang orang yang bisa memasuki Ka'bah. Oleh sebab itu, banyak yang bertanya, apa sebenarnya yang ada dalam Ka'bah itu ? Apa benar dalam Ka'bah masih tersimpan berhala-berhala zaman dulu sebagaimana yang dituduhkan kaum perusak Islam?

Sebagaimana yang diperlihatkan
dokumenter Kerajaan Arab Saudi, isi dalam Ka'bah hanya berupa ruangan kosong. Bahagian dalam Ka'bah terdapat tiga pilar dari kayu gaharu terbaik. Panjang satu pilar sekitar seperempat meter atau setengah meter berwarna campuran antara merah dan kuning. Ketiga pilar ini berjejer lurus dari utara ke selatan.Pada awal abad ini (tahun 2000-an), bagian bawah ketiga pilar retak yang kemudian diperbaiki dengan diberi kayu melingkar di sekelilingnya. Ketiga pilar ini dibuat atas inisiatif Abdullah ibn Al Zubair tiga abad yang lalu. Meski demikian, ketiganya

masih tetap kokoh hingga saat ini.  Atap dalam Ka'bah penuh dengan ukiran-ukiran mengagumkan, selain diberi lampu-lampu indah yang terbuat dari emas murni dan dari per­hiasan-perhiasan indah lainnya. Lantai Ka'bah dibuat dari batu pualam putih.

Dinding Ka'bah bagian dalam dibalut dengan batu pualam war­na-warni dan dihiasi dengan ukiran bergaya Arab.
Terdapat tujuh papan yang menempel di dinding ini yang bertuliskan nama-nama orang yang pernah merenovasi atau menambahkan sesuatu yang batu di dalam Ka'bah atau Masjidil Haram.

Dikatakan bahwa
tembok Syadzarwan adalah bangunan tambahan pada Ka'bah yang dikerjakan oleh kaum Quraisy. Menurut mazhab Syafi'i dan Maliki, tembok Syadzarwan termasuk bagian Ka'bah, sehingga jamaah haji yang bertawaf harus berada di luarnya. Pendapat sebaliknya dikatakan oleh mazhab Hanafi. Menurut mereka, tembok Syadzarwan bukan merupakan bagian Ka’bah.

Adapun mazhab Hanbali memilih
berada di antara dua pendapat di atas. Menurut mereka, menjauhi tembok itu sangat dianjurkan, tetapi seandainya jamaah melakukan tawaf di dalamnya maka tawafnya tetap sah dan tidak sampai rusak.

Yang jelas, belum diketahui secara pasti kapan pertama kali tembok Syadzarwan dibangun. Setiap kali
Masjidil Haram dipugar, tempat-tempat di sekitarnya juga dipugar. Yang pasti, tembok Syadzarwan mengalami pemugaran pada tahun 542 H, 636 H 660 H, dan 1010 H.
Description: Apakah Yang Terdapat Di Dalam Ka'bah? Inilah Dia.. Rating: 4.5 Reviewer: Munsy Afandi - ItemReviewed: Apakah Yang Terdapat Di Dalam Ka'bah? Inilah Dia..

Sumber :
http://munsypedia.blogspot.com/2012/10/apakah-yang-terdapat-di-dalam-kabah.html#ixzz2RXXGGwd2